Asisten Perekonomian dan Pembangunan Bapak H. Agus Tripriyono, SE, M.Si, Ak, CA bersama Plt. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara Bapak Dr. Agustinus, S.SiT., M.T., menghadiri rapat lanjutan Program “Transportasi Rendah Karbon Inklusif di Indonesia” UK PACT Indonesia-Inggris (Partnering For Accelerated Climate Transitions) pada (25/01).
Bantuan pemerintah Inggris, melalui program UK-PACT (Partnering For Accelerated Climate Transitions), untuk mewujudkan “Transportasi Rendah Karbon Inklusif di Indonesia” dengan membangun transportasi publik, khususnya di Kawasan Mebidang Provinsi Sumatera Utara.
Tim pelaksana program yakni : Stockholm Environment Institute di University Of York (UK), Clean Air Asia dan Center For Studi Transportasi dan Logistik (Pustral) Universitas Gadjah Mada.
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara telah melakukan Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2019-2023 untuk mempercepat pemulihan dampak pandemi Covid-19 dan melanjutkan transformasi sosial ekonomi. Salah satu perubahan yang dilakukan antara lain, penetapan prioritas pembangunan Provinsi Sumut, dimana terdapat delapan prioritas, pada prioritas ketiga yakni pembangunan infrastruktur yang baik dan berwawasan lingkungan. Prioritas ini tentunya sangat sejalan dengan program pengembangan Transportasi Massal Berbasis Jalan (BRT) Mebidang yang saat ini sedang berjalan.
Diharapkan kegiatan program UK PACT dapat mendukung pembangunan infrastruktur transportasi yang baik dan berwawasan lingkungan, dan peningkatan pelayanan sosial kemasyarakatan, khususnya dalam implementasi program Angkutan Umum Massal Berbasis Jalan (BRT) di Wilayah Perkotaan Mebidang serta dapat membantu meningkatkan kapasitas pemangku kepentingan terkait, khususnya dalam penyiapan alternatif kelembagaan yang akan mengelola BRT Mebidang.
Pemerintah Provinsi Sumatera melalui Dinas Perhubungan dan OPD terkait, siap memfasilitasi dan mengkoordinasikan implementasi program UK-PACT tersebut dengan Pemerintah Kabupaten/Kota dan pemangku kepentingan terkait di Kawasan Mebidang, sehingga program tersebut dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan kita bersama.