Medan – Kegiatan Keagamaan Rutin Pengajian Bersama dengan “Ustadz Drs. Muhammad D”, yang dilaksanakan bersama Seluruh ASN, Non-ASN dan BKAD Provsu, bertempat di Lt. II Musholla Kantor Dishub Provsu.

Ustadz Drs. Muhammad D menyampaikan dalam ceramahnya mengenai bulan Syawal dan proses Haji di tahun 2025. Bulan Syawal merupakan penanda berakhirnya Ramadhan dan datangnya hari kemenangan, juga menjadi waktu berlangsungnya peristiwa besar di bulan Syawal yang meninggalkan jejak penting dalam sejarah Islam.

Sejumlah peristiwa besar di bulan Syawal menunjukkan bagaimana umat Islam sejak masa Rasulullah SAW menghadapi ujian, tantangan, serta meraih kemenangan dengan semangat keimanan. Dengan memahami peristiwa-peristiwa ini, kita tidak hanya mengenang sejarah, tetapi juga meneladani keteguhan dan kebijaksanaan para pendahulu kita dalam menghadapi berbagai situasi.

Beliau juga menjelaskan proses Haji di tahun 2025 akan ada skema Murur dan Tanazul. Murur adalah pergerakan jamaah haji dari Arafah melintas di Muzdalifah, lalu menuju Mina saat puncak haji. Jamaah diberangkatkan dari Arafah setelah shalat Maghrib menuju Muzdalifah, tanpa turun, dan langsung menuju Mina. Murur secara sistematis kali pertama diterapkan pada penyelenggaraan haji 2024.

Selain murur, Kemenag juga memperkenalkan skema tanazul. Tanazul ini bertujuan mengurangi kepadatan jemaah haji saat mabit atau menginap di tenda Mina. Konsep dari skema tanazul adalah jemaah yang tinggal di hotel dekat area jamarat atau tempat lontar jumrah akan kembali ke hotel dan tidak menempati tenda di Mina. Rabu, (23/04/2025).
#InfoDishubSumut
#KolaborasiSumutBerkah #SalamKolaborasi #SumutBerkah