Plt. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara Dr. Agustinus, S.SiT., M.T., bersama Kepala Bidang Perkeretaapian dan Pengembangan Rochani Litiloly, S.T., M.T., dan Kepala Seksi Lingkungan Perhubungan Erwin Edrianto, S.E., Pertemuan dengan Bank Indonesia Perwakilan Sumatera Utara, Bappedalitbang Sumatera Utara dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sumatera Utara membahas update status project infrastruktur sektor transportasi di Sumatera Utara. Salah satunya adalah pengembangan angkutan umum massal berbasis jalan/BRT dikawasan Mebidang. Project ini dibiayai dana loan World Bank dan AFD Prancis. Proses pelelangan Kontraktor Design and Build untuk Depo BRT segera dimulai pada Bulan Maret 2023, diharapkan dapat berkontrak pada Bulan Juli 2023, dan dapat segera diimplementasikan Lelang untuk kontraktor infrastruktur BRT dapat dimulai pada Q3 setelah Detailed Engineering Design BRT selesai. Konstruksi infrastruktur BRT untuk kedua wilayah metropolitan diharapkan dapat dimulai pada akhir tahun 2023 atau awal tahun 2024.